Jaringan penghubung computer
Abstraksi:
Di saat seperti sekarang ini jaringn computer termasuk kebutuhan yang cukup penting baik dalam penukaran data dan informasi dan kita yang ada hubungannya dengan berbagi ilmu atau konteks, misalnya manajemen bisnis, ilmu komunikasi, pengelolaan sumberdaya alam, sosiologi, dan lain-lain. Semuanya di tuntut untuk paham dan mengerti akan teknologi jaringan computer ini. Dalam artikel ini saya akan mencoba mengorek lebig jauh lagi tentang konsep jaringn computer .
Bab1
Pendahuluan
Di zaman seperti ini kebutuhan akan informasi merupakan kebutuhan yang penting bagi semua lapisan masyarakat syarat informasi yang baik adalah harus memiliki available dan uptodate, agar informasi dapat selalu tersedia dan informasi yang di berikan selalu baru bukan informasi yang sudah sangat lama terjadi dan yang dapat menunjang semua itu adalah teknologi jaringan computer
Hamper semua bidang kehidupan memerlikan informasi baik dari bidang pendidikan memerlukan informasi dibutuhkan adalah informasi yang berkualitas dan sesuai dengan perkembangan jaman. Dengan adanya jaringan komputer dan internet, maka kebutuhan tersebut akan dapat terpenuhi.
Internet dapat di artikan sebagai membuka jendela , banyak yang dapat kita lihat dan kita lakukan dengn internet seperti berkomunikasi dan berinteraksi dengn orang lain di luar sana tanpa terhalangi jarak ruang dan waktu, internet juga memiliki dampak positif dan negative tergantung bagai mana anda menykapinya.
Tujuan
Berdasarkan latar belakang yang sudah saya tuliskan sebelumnya, tujuan pembuatan artikel ini untuk mengorek lebih jauh tentang ilmu konsep jaringn computer.
Landasan Teori

Jaringan Komputer

Jaringan komputer adalah sebuah sistem yang terdiri atas komputer dan perangkat jaringan lainnya yang bekerja bersama-sama untuk mencapai suatu tujuan yang sama. Intinya adalah perpindahan data dari satu tempat ke tempat lainnya melalui suatu medium. Dua buah komputer dapat dikatakan berkoneksi apabila telah terhubung satu sama lain. Bentuk media penghubung dapat bermacam-macam antara lain: kawat tembaga, serat optik, gelombang mikro ataupun satelit komunikasi.

Jenis-jenis jaringan

Menurut cakupan area jaringan yang terhubung, terdapat tiga macam jenis jaringan:


1. Local Area Network (LAN)
Local Area Network (LAN), merupakan jaringan milik pribadi di dalam sebuah gedung atau kampus yang berukuran sampai beberapa meter. LAN seringkali digunakan untuk menghubungkan komputer-komputer pribadi dan workstation dalam kantor suatu perusahaan atau pabrik-pabrik untuk memakai bersama sumberdaya (resource, misalnya printer) dan saling bertukar informasi.


2. Metropolitan Area Network (MAN)

Metropolitan Area Network (MAN), pada dasarnya merupakan versi LAN yang berukuran lebih besar dan biasanya menggunakan teknologi yang sama dengan LAN. MAN dapat mencakup kantor-kantor perusahaan yang letaknya berdekatan atau juga sebuah kota dan dapat dimanfaatkan untuk keperluan pribadi (swasta) atau umum. MAN mampu menunjang data dan suara, bahkan dapat berhubungan dengan jaringan televisi kabel.

Sumber : http://ops.fhwa.dot.gov/publications/telecomm_handbook/images/
Ø Internet
Sebenarnya terdapat banyak jaringan didunia ini, seringkali menggunakan perangkat keras dan perangkat lunak yang berbeda-beda . Orang yang terhubung ke jaringan sering berharap untuk bisa berkomunikasi dengan orang lain yang terhubung ke jaringan lainnya. Keinginan seperti ini memerlukan hubungan antar jaringan yang seringkali tidak kompatibel dan berbeda. Biasanya untuk melakukan hal ini diperlukan sebuah mesin yang disebut gateway guna melakukan hubungan dan melaksanakan terjemahan yang diperlukan, baik perangkat keras maupun perangkat lunaknya. Kumpulan jaringan yang terinterkoneksi inilah yang disebut dengan internet.
Ø Jaringan Tanpa Kabel
Jaringan tanpa kabel merupakan suatu solusi terhadap komukasi yang tidak bisa dilakukan dengan jaringan yang menggunakan kabel. Misalnya orang yang ingin mendapat informasi atau melakukan komunikasi walaupun sedang berada diatas mobil atau pesawat terbang, maka mutlak jaringan tanpa kabel diperlukan karena koneksi kabel tidaklah mungkin dibuat di dalam mobil atau pesawat. Saat ini jaringan tanpa kabel sudah marak digunakan dengan memanfaatkan jasa satelit dan mampu memberikan kecepatan akses yang lebih cepat dibandingkan dengan jaringan yang menggunakan kabel.
Salah satu teknologi alternatif komunikasi data nirkabel yaitu bluetooth. Bluetooth adalah suatu teknologi baru yang mulai dikenal dan digunakan. Teknologi ini memberikan perubahan yang signifikan terhadap peralatan elektronik yang kita gunakan. Jika kita melihat sekeliling kita dimana keyboard dihubungkan pada komputer. Demikian juga halnya dengan printer, mouse, monitor dan lain sebagainya. Semua peralatan itu dihubungkan dengan menggunakan kabel. Akibatnya terjadi masalah banyak kabel yang dibutuhkan di kantor, rumah atau tempat-tempat lainnya. Masalah lain yang ditemui adalah bagaimana menelusuri kabel-kabel yang terpasang jika ada suatu kesalahan atau kerusakan. Bluetooth memperbaiki penggunaan teknologi kabel yang cenderung menyulitkan ini dengan cara menghubungkan beberapa peralatan tanpa menggunakan kabel.
Bluetooth merupakan chip radio yang dimasukkan ke dalam komputer, printer, handphone dan sebagainya. Chip bluetooth ini dirancang untuk menggantikan kabel. Informasi yang biasanya dibawa oleh kabel dengan bluetooth ditransmisikan pada frekuensi tertentu kemudian diterima oleh chip bluetooth. Kemudian informasi tersebut diterima oleh komputer, handphone dan sebagainya. Jika kita bisa mentransmisikan data dari komputer ke printer mengapa tidak bisa mentransmisikan dari handphone ke printer atau dari printer ke printer lainnya.
Secara lebih rinci, Bluetooth merupakan nama yang diberikan untuk teknologi baru dengan menggunakan short-range radio links untuk menggantikan koneksi kabel portable atau alat elektronik yang sudah pasti. Tujuannya adalah mengurangi kompleksitas, power serta biaya. Bluetooth diimplementasikan pada tempat-tempat yang tidak mendukung sistem wireless seperti di rumah atau di jalan.
Ø Protokol TCP/IP
Banyak protokol komunikasi komputer telah dikembangkan untuk membentuk jaringan komputer. Kompetisi antar perusahaan komputer seperti DEC, IBM dll. menelurkan berbagai standart jaringan komputer. Hal ini menimbulkan kesulitan terutama jika akan dilakukan interkoneksi antar berbagai jenis komputer dalam wilayah yang luas.
Untuk menghubungkan internet den computer Internet protocol menggunakan IP-address sebagai identitas. Pengiriman data akan dibungkus dalam paket dengan label berupa IP-address si pengirim dan IP-address penerima.
Ø IP address terbagi dua bagian, yaitu :
1. Network ID (Identitas Jaringan)
2. HOST ID (Identitas Komputer)
Penulisan IP address terbagi atas 4 angka (IPv4), yang masing-masing mempunyai nilai maksimum 255 (maksimum dari 8 bit).
IP Address : 255 . 255 . 255 . 255. IP Address dirancang dalam beberapa kelas. Untuk menentukan kelas A, B, atau C, cukup dilihat dari 8 angka bit pertama.
Ø Firewall
Firewall merupakan suatu cara atau mekanisme yang diterapkan baik terhadap hardware, software ataupun sistem itu sendiri dengan tujuan untuk melindungi, baik dengan menyaring, membatasi atau bahkan menolak suatu atau semua hubungan/kegiatan suatu segmen pada jaringan pribadi dengan jaringan luar yang bukan merupakan ruang lingkupnya. Segmen tersebut dapat merupakan sebuah workstation, server, router, atau local area network (LAN) anda. Intinya adalah seluruh hubungan dari dan ke dalam sistem harus melalui firewall terlebih dahulu. Kendali yang dilakukan oleh firewall dapat berupa kendali layanan (Service control), kendali arah (Direction control), kendali pengguna (User control) ataupun kendali perilaku (Behaviour control).
Kesimpulan
Sampai saat ini jaringan computer merupakan kebutuhan yang sangat penting dalam kehidupan ini kususnya untuk orang yang ada sangkutanya dengan dunia teknologi informasi Dan ternyata konsep jaringan cukuplah sederhana. Secara sederhana pulalah kita dapat menggambarkan koneksi antar jaringan sebagai konsep dari hubungan antara manusia yang saling berhubungan satu sama lain.

Categories:

Leave a Reply